Instalasi, Konfigurasi Splashtop pada PC dan Android

Yak kembali lagi ke saya Ferri Rizaldi:)
Pada kesempatan ini gw akan membagikan suatu postingan yang berjudul "Instalasi, Konfigurasi Splashtop pada PC dan Android".

Pada postingan ini sama dengan postingan yang sebelumnya, yaitu team viewer. Bisa dilihat di Sini.
Kesamaan pada splashtop dengan team viewer ini adalah sama sama aplikasi remote desktop, yang berguna mengendalikan sebuah perangkat dari jarak jauh.

Langsung saja gw akan memberitahu cara konfigurasinya.

1. Konfigurasi Pada PC

Pertama, kalian harus download terlebih dahulu aplikasi splashtop yang "personal" dan "streamer" ny.
setelah di download, kalian install terlebih dahulu yang personalnya.



Berikut Proses instalasi splashtop personalnya.


Pada bagian ini adalah syarat penggunaan aplikasi splashtopnya. Centang pada bacaan "help improve .........." lalu klik "accept".


Pada gambar dibawah, pilih "i dont ....." jika belum punya akunnya. Jika sudah, pilih "i already ......."


Setelah itu daftarkan emailnya yang aktif. Jika tidak aktif akun emailnya. Maka tidak akan bisa memverifikasi splashtopnya.



Di gambar bawah ini, langsung saja klik "i aggree" karena kalian telah menyetujui syarat ketentuan penggunaan aplikasinya.


Dan kalian pun sudah membuat akun splashtopnya. Klik continue.


Setelah itu, login dengan akun yang barusan didaftarkan.


Pada gambar dibawah, kenapa tidak bisa login? Karena kalian harus mem-verifikasi akun splashtopnya di email yang kalian daftarkan.


Buka akun email yang didaftarkan pada splashtop, lalu buka pesan masuk yang seperti digambar. Lalu klik yang diberi kotak merah.


Jika sudah diklik, otomatis nambah tab baru. Jika sudah muncul tampilan digambar bawah, maka akun anda telah ter-verifikasi.


Pada bagian ini, kalian disuruh install splashtop streamernya. Install dahulu streamernya, lalu klik go.


Berikut proses instalasi splashtop streamernya. Jika sudah terinstall, maka secara otomatis akan muncul seperti gambar selanjutnya.


Isi email dan password nya dengan akun yang tadi dibuat di splashtop personalnya.



2. Konfigurasi Pada Android

Pertama, download splashtop nya d playstore atau di google play.
Setelah itu buka splashtop nya.
Setelah dibuka splashtop nya, Klik bacaan "i already........." untuk login ke akun splashtop personal tadi.


Login dengan akun yang didaftarkan pada splashtop personal PC.


Kenapa pada tahap ini gagal login? Karena belum di verifikasi di emailnya seperti pada PC seebelumnya. Lakukan verifikasi seperti tadi di PC.


Setelah diverifikasi, coba login. Maka akan seperti gambar dibawah. Klik pada icon PC nya.


Pilih resolutionnya sesuai keinginan. Saran saya mending secara defaultnya. Lalu klik "remote desktop".


Pada gambar dibawah ini merupakan petunjuk/hint penggunaan remote desktopnya. Setelah kalian paham dengan hint nya, klik "continue".


Pada gambar ini, membuktikan bahwa remote desktop dari android ke PC berhasil.


Sekian dari saya, semoga bermanfaat....
Terimakasihh....

Insatalasi, Konfigurasi Team Viewer


Yakk kembali lagi ke saya Ferri Rizaldi:)
Pada kesempatan ini gw akan membagikan suatu postingan yang berjudul "Instalasi, Konfigurasi Team Viewer"
Team Viewer ini termasuk aplikasi Remote desktop.

Pertama, kalian tentunya harus mendownload TeamViewernya terlebih dahulu.

Setelah itu kalian dobel klik.  Nanti akan muncul seperti gambar dibawah. Pilih "Install", lalu pilih "personal/non-commercial use". Setelah itu, klik "Accept -finish".


Setelah itu, tunggu sampai Proses Instalasi selesai.


Setelah proses instalasi selesai, lalu buka TeamViewer nya. Dan akan muncul gambar dibawah. Gambar dibawah ini merupakan petunjuk penggunaan TeamViewer nya. Klik Close saja.

Lihat pada gambar dibawah.
Pada yang diberi kotak merah adalah ID dan Password kalian.
Pada  yang diberi kotak biru adalah ID komputer yang ingin kalian remote.
Pada yang diberi kotak ungu adalah mode untuk me-remote nya.


Jika ingin meremote menggunakan teamviewer, masukkan ID komputer yang ingin diremote, lalu pilih mode remote nya, setelah itu klik "Connect to partner". Tunggu beberapa detik, nanti akan dimintai password. Isi password komputer yang ingin kalian remote. Setelah itu klik "log on".


Berikut tampilan windows yang kalian remote. Pada tahap ini anda bisa sharing file, chatan, dll. Untuk sharing file ada pada diatas layar windows yang kalian remote. Jika ingin men-stop remote nya, klik tanda silang pada windows nya.


Sekian dari saya, semoga bermanfaat.....
Terimakasih...



4.6 Konfigurasi Static NAT

Haii, kembali lagi ke saya Ferri Rizaldi:)
Pada kesempatan kali ini gw akan membagikan suatu postingan yang berjudul "Konfigurasi Static NAT" :D

Sebelumnya, apa sih NAT itu???
NAT adalah singkatan dari Network Address Translation yang berarti sebuah proses pemetaan alamat IP dimana perangkat jaringan komputer akan memberikan alamat IP public ke perangkat jaringan local sehingga banyak IP private yang dapat mengakses IP public.

dan, apa sih Static NAT itu???
Static NAT merupakan one to one mapping, yang artinya 1 IP Private diterjemahkan menjadi 1 IP Publik.

Contoh Static NAT dalam suatu cerita :
Misal di kantor ada email server 10.10.10.1 yang tentunya IP tersebut hanya bisa diakses dari LAN saja karena IP nya private, namun tentunya jika pemilik kantor pulang kerumahnya dan ingin tetap bisa mengakses email kantornya tersebut, maka dibuatlah NAT Static dengan menglokasikan suatu IP Publik untuk email server tersebut.

Ya mungkin itu saja yang saya pahami dari arti NAT dan Static NAT :D
Langsung saja gw akan memberikan cara konfigurasi Static NAT.

Pertama, kalian harus punya Cisco Packet Tracer (CPT) terlebih dahulu.

Kedua, Buat Topologinya. Contoh :
Ketiga, Konfigurasi IP Addressnya dan IP NAT Inside dan Outside nya.

     1. IP Address PC1feri

     2. IP Address Router1feri


     3. IP Address Router2feri


     4. IP Address Router3feri


     6. IP Address Server1feri


Setelah semua konfig IP Address semua perangkat (kecuali switch) selesai, selanjutnya adalah menambahkan konfigurasi Routing Protocol pada router 1 dan router 2. Pada routing protocol ini saya menggunakan default route.

Keempat, Konfigurasi Default Route.
Default Route adalah rute yang dianggap cocok dengan semua IP Address tujuan. Dengan default route ketika IP Address destination (tujuan) dari sebuah paket tidak ditemukan dalam tabel routing, maka router akan menggunakan default route untuk mem-forward (meneruskan) paket tersebut.

     1. Default Route Router1feri


     2. Default Route Router2feri



0.0.0.0 pertama merupakan IP Address defaultnya, sedangkan 0.0.0.0 yang kedua merupakan subnetmask defaultnya. 10.10.10.2 dan 20.20.20.2 merupakan vianya.

Setelah di konfigurasi IP Address dan Default Routenya, selanjutnya kita konfigurasi Static NAT nya.

Kelima, Konfigurasi Static NAT.

     1. Konfigurasi Static NAT Router1feri

Penjelasan :
*Label biru => merupakan sebuah perintah untuk menerjemahkan suatu IP Local.
*Label kuning => merupakan IP PC yang ingin di NAT kan atau di translasikan menjadi IP Publik.
*Label hijau => merupakan hasil dari terjemahan IP Local menjadi IP Publik
Catatan :
1. Karena si PC nya berada di inside network. Maka translasikan IP si PC ke outside network yang dekat dengan Server. Inside network = Local network, Outside network = Publik network.
2. IP Publik yang digunakan untuk mentranslasikan IP local harus IP yang belum dipakai dalam Network IP Publik tersebut.


     2. Konfigurasi Static NAT Router2feri

Penjelasan :
*Label biru => merupakan sebuah perintah untuk menerjemahkan suatu IP Local.
*Label kuning => merupakan IP PC yang ingin di NAT kan atau di translasikan menjadi IP Publik. Karena tadi pada router1 IP PC local nya sudah di NAT kan menjadi 10.10.10.3. Lihat pada catatan nomor ke 1. Berarti IP outside network yang dekat dengan server ialah network 20.20.20.0. Maka pada router ke 2 translasikan lagi IP yang sudah di translasikan oleh router 1.
*Label hijau => merupakan hasil dari terjemahan IP Local menjadi IP Publik

Keenam, Verifikasi.
Coba Kalian Tes verifikasi nya dengan PING.

     1. Ping dari PC local ke Server Publik. 

     2. Ping dari Server ke IP PC Local.

     3. Ping dari Server ke IP PC yang terakhir di NAT kan.

Kenapa nge Ping dari server ke IP local PC nya unreachable, sedangkan ke IP PC yang sudah di NAT kan reply???
Karena Outside Network tidak akan pernah bisa mengakses ke Inside Network. sedangkan Server nge ping ke IP PC yang sudah di NAT kan itu sudah terhubung langsung oleh router. Jadi pasti akan reply.


Yak, barangkali itu saja yang saya bisa beritahukan. Jika pada konfigurasi diatas ada yang salah, tolong koreksi dan tuliskan kesalahannya dimana pada kolom komentar :D

Dan jika ada yang ingin bertanya, kalian juga bisa menanyakannya pada kolom komentar, insya allah saya bisa jawab :v

Sekian dari gw
Terima Kasihh...

Cara Join Domain Linux Ubuntu 14.04



Yak, kembali lagi ke gw Ferri Rizaldi:)

Pada kesempatan ini gw ingin memposting suatu artikel yang mungkin saja berguna untuk kalian semua:)

Pada postingan ini masih berhubungan dengan postingan sebelumnya. Pada postingan ini cara join domainnya menggunakan linux. sedangkan postingan sebelumnya menggunakan windows. kalian bisa baca postingan sebelumnya Cara Join Domain Windows 8.

Pertama kalian harus mendaftarkan hostnya di Servernya.

Lalu kalian buka Operasi Sistem Ubuntu nya.


Setelah kalian membuka Ubuntunya, lalu kalian cari Terminal di ubuntu nya. Terminal ini sama seperti CMD pada windows. Hanya saja terminal ini untuk linux saja.

Ubah nama hosts nya seperti gambar dibawah.
Nano berfungsi untuk text editor, yaitu untuk mengedit sebuah text.


Lalu ubah nama host yang ada di bawah host localhost. Ubah host nya menjadi host yang didaftarkan pada server tadi. Setelah diubah, tekan ctrl+X lalu tekan enter dua kali.


Setelah diubah hosts nya, selanjutnya download "PBIS" di google, kalian bisa download pbis nya di >>>Sini <<<. pbis ini adalah aplikasi untuk join domain pada linux.


Setelah di download pbis nya, kalian pindah direktori ke tempat dimana pbis itu berada. Karena tadi pbis nya di download, berarti ada pada direktori download.


Setelah ketemu file pbis nya, lalu install pbis nya.
chmod adalah singkatan dari "change mode" yang berarti sebuah perintah untuk hak akses/permissions.
chmod berfungsi untuk menjaga keamanan dari suatu data jika ada user nakal yang berusaha untuk mengubah, mengakses, bahkan membaca data yang bukan haknya.
a+x => a berarti all, dan x berarti xcute.
./ => sintax untuk menginstall aplikasi pada ubuntu.


Berikut adalah proses penginstalannya.


Setelah proses instalasi selesai, kalian atur/ubah IP Address nya menjadi IP Address yang didaftarkan pada server. Kalian bisa mengubahnya pada pojok kanan atas layar ubuntu, lalu klik pada lambang sinyal, setelah itu klik "edit connections..."


Klik pada "wired connection 1", lalu klik edit.


Klik pada IPv4 settings, lalu pilih method nya secara manual, setelah itu klik add untuk menambah IP Address.
Untuk DNS Servernya, isi dengan IP Address Servernya.
Setelah itu klik Save.


Setelah itu klik lagi lambang sinyal nya, setelah itu dobel klik pada wired connection 1 nya.


Sampai ada pemberitahuan berikut. Artinya kalian sudah terkoneksi.


Jika kalian sudah mengatur IP Addressnya, sekarang kalian coba join domainnya menggunakan perintah :

"domainjoin-cli join --disable ssh nama-domain Administrator@nama-domain"

*hapus tanda " (petik) nya.

Setelah diketik perintah tersebut, maka akan diminta masukkan nama domainnya dan password domainnya. tulis nama domainnya dan passwordnya lalu tekan enter. Maka akan ada bacaan success.



Setelah itu coba ping IP Address Servernya dan Nama Domainnya.


Jika berhasil reply, coba kalian restart ubuntunya, lalu jika UBUNTU kalian loginnya menggunakan password. Maka akan ada bacaan "nama-domain/Administrator".

Ok, selesai sudah postingan ini:) cukup sekian dan semoga bermanfaat bagi kalian semua :D

Kategori

Kategori